Kamis, November 14, 2024
  • Pendidikan
  • TV Literasi

Mendikbud Ajak Guru Kerja Keras Wujudkan Pendidikan Berkemajuan Dengan Keteladanan

Baca Juga

JAKARTA, SERUJI.CO.ID – Menteri Pendidikan Muhadjir Effendy mengatakan guru harus menjadi teladan bagi para peserta didik,dan hal itu disampaikan pada upacara Hari Guru Nasional di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Jakarta, Sabtu (25/11).

“Mari bersama bekerja keras mewujudkan dunia pendidikan yang berkemajuan melalui keteladanan guru,” kata Muhadjir.

Tema besar Hari Guru Nasional 2017 ini adalah “Membangun Pendidikan Karakter melalui Keteladanan Guru”. Menurut Muhadjir, tema tersebut berkaitan dengan pelaksanaan Peraturan Presiden Nomor 87 tahun 2017 tentang Penguatan Pendidikan Karakter.

Dalam Pepres tersebut, Presiden mengamanatkan guru sebagai sosok yang utama dalam satuan pendidikan, guru harus berperan sebagai tokoh penting atau panutan bagi peserta didiknya dan guru harus menjadi sumber keteladanan.

Muhadjir mengajak para guru untuk berpikir apakah mereka sudah menjadi teladan bagi peserta didik, dan apakah masyarakat sudah cukup memuliakan para guru yang telah berjuang untuk mendidik dan membentuk karakter para pesertanya.

Upacara tersebut diikuti oleh 775 peserta, terdiri atas peserta simposium, seminar finalis lomba kreativitas dan inovasi, para guru dan tenaga kependidikan serta 34 organisasi profesi guru.

Rangkaian Hari Guru Nasional tahun ini sudah dilaksanakan sejak 23 sampai dengan 26 November 2017 dengan diisi berbagai kegiatan seperti Lomba Karya Inovasi Pembelajaran atau Pengelolaan Satuan PAUD dan DIKMAS, Simposium Kepala Sekolah dan Pengawas Sekolah, Lomba Naskah Guru, Lomba Karya Inovasi Karakter Bangsa dan Seminar Guru Pendidikan Dasar. (Ant/Hrn)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terpopuler

Sleepover dan Membangun Karakter

Di luar itu semua, ada juga yang kombinasi dari beberapa alasan di atas. Apa pun alasannya, kegiatan sleepover ternyata bermanfaat untuk membangun kohesi sosial, keterikatan serta pembangunan karakter, saling memahami, dan membangun sifat toleransi

Menag Kunjungi Rumah Penerima Bidik Misi IAIN Purwokerto

Kepada Emilia, gadis yang sudah ditinggal ibundanya sejak 40 hari kelahirannya, Menag berpesan agar program bidik misi ini terus diterima hingga kuliahnya selesai empat tahun atau delapan semester, maka prestasinya harus terjaga dan tidak boleh turun.

Kemendikbud Dorong Produser untuk Kembangkan Film yang Mendidik

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Pusat Pengembangan Perfilman (Pusbangfilm) memberikan apresiasi dan penghargaan kepada para produser yang filmnya berhasil mendapatkan lebih dari 1 juta penonton.

Kemenag Undang Siswa Madrasah Aliyah Ikuti Lomba Karya Ilmiah

Kementerian Agama melalui Direktorat Pendidkan Madrasah (Ditpenmad) kembali menggelar Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI). Event tahun ini merupakan gelaran kali kelima.

Indonesia dan Belanda Kerjasama Revitalisasi Pendidikan Kejuruan

JAKARTA -  Indonesia melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Pemerintah Belanda melalui Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, dan Sains menandatangani tiga naskah kerja sama di...

Berita Terkait

close